Badai Nicole Melanda Bermuda
MIAMI, SATUHARAPAN.COM - Para ahli cuaca Amerika Serikat (AS) menyatakan badai besar Nicole melanda Bermuda pada Kamis (13/10), menghantam kepulauan kecil di Inggris dengan embusan angin 195 kilometer per jam.
Badai tersebut diklasifikasikan sebagai badai Kategori Tiga yang “sangat berbahaya” dua tingkat di bawah skala tertinggi dari skala Saffir-Simpson, ketika melanda wilayah tersebut. "Pusat Badai Nicole melewati Bermuda," lapor Pusat Badai Nasional (NHC) yang berbasis di Miami.
Sebelum badai tersebut melanda, Menteri Keamanan Nasional Jeffrey Baron mengungkapkan keyakinan bahwa warga Bermuda sudah mempersiapkan diri bila badai tersebut tiba.
Bermuda memiliki sejarah panjang menghadapi beberapa badai serius dan topan. “Kami adalah masyarakat yang sangat tangguh dan ketika kami dihadapkan dengan sebuah badai yang dahsyat, warga Bermuda bersatu untuk menghadapinya. Kami sangat bangga terhadap itu,” katanya kepada AFP.
Badai tersebut, diperkirakan akan berlalu dari kepulauan itu pada sore hari, namun para ahli cuaca memberikan peringatan bahwa kepulauan tersebut akan dilanda embusan angin kuat saat Badai Nicole meninggalkan Bermuda.
Pihak berwenang di Bermuda menutup sementara sekolah-sekolah dan perkantoran pemerintah pada Rabu (13/10).(Ant/AFP)
Editor : Sotyati
Kremlin: AS Izinkan Ukraina Gunakan Senjata Serang Rusia Mem...
MOSKOW, SATUHARAPAN.COM-Kremlin mengatakan pada hari Senin ( 18/11) bahwa pemerintahan Presiden Amer...