Erupsi Sinabung, GBKP Kini Layani 12 Posko
KABANJAHE, SATUHARAPAN.COM – Seiring dengan bertambahnya pengungsi akibat erupsi Gunung Sinabung, Gereja Batak Karo Protestan (GBKP) membuka dua posko baru, Posko KWK GBKP Jl Udara Berastagi dan Posko GBKP Rg Berastagi Kota. Posko KWK GBKP Jl Udara Berastagi saat ini dari data sementara melayani 600 pengungsi dan GBKP Rg Berastagi Kota melayani 150 pengungsi.
Sampai saat ini, seperti bisa dilaporkan situs resmi gbkp.or.id, GBKP sudah melayani 12 posko pengungsian, yakni Posko Kantor Klasis Kabanjahe, Posko GBKP Rg Kabanjahe Kota, Posko PPWG Zentrum GBKP, Posko GBKP Rg Simpang 6, Posko GBKP Rg Simpang Katepul, Posko GBKP Rg Asrama Kodim, Posko GBKP Rg Payung, Posko GBKP Rg Jl Kota Cane, Posko Kantor Klasis Berastagi, Posko GBKP Jl Udara Berastagi, Posko GBKP Berastagi Kota, Posko GBKP KWK GBKP.
Berita terakhir yang diperoleh dari Humas Moderamen menyebutkan GBKP saat ini sedang menyalurkan logistik ke dua posko GBKP yang baru dibuka itu. Logistik yang disalurkan antara lain beras, sayur-sayuran, kebutuhan mandi, kebutuhan anak dan wanita, dan obat-obatan. Relawan mempersiapkan tempat tidur yang layak bagi pengungsi, agar tidak kedinginan pada waktu malam hari.
Sepanjang Minggu (24/11) gunung berketinggian lebih kurang 2.600 meter di atas permukaan air laut itu erupsi berkali-kali, melontarkan asap tebal hingga 8.000 meter. Mengingat radius bahaya kini meluas dari tadinya tiga kilometer menjadi lima kilometer, desa-desa yang harus dikosongkan pun bertambah, yakni Kuta Tengah, Kuta Mbelin, Kebayaken, Gurukinayan, Sukameriah, Berastepu, Bekerah, Gamber, Simacem, Perbaji, Mardingding, Kuta Gugung, Kuta Rayat, Sigarang-garang, Sukanalu, Temberun, Kuta Mbaru, Kuta Tonggal, Tiganderket, Selandi, Dusun Sibintun, Dusun Lau Kawar, Naman.
Sebelum penambahan dua posko, GBKP telah melayani lebih kurang 4.000 pengungsi di sepuluh posko.
Gunung Sinabung terakhir meletus pada Agustus 2010, meminta korban jiwa dua orang dan memaksa 6.000 penduduk mengungsi dari tempat tinggalnya.
Korban Pelecehan Desak Vatikan Globalkan Kebijakan Tanpa Tol...
ROMA, SATUHARAPAN.COM-Korban pelecehan seksual oleh pastor Katolik mendesak Vatikan pada hari Senin ...