FCSI Selenggarakan Kompetisi Cheerleading di Tengah Bulu Tangkis
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Di tengah hingar-bingar kejuaraan bulu tangkis Astec Open, panitia tidak hanya menyuguhkan laga bulu tangkis. Atraksi lainnya juga disuguhkan, yakni GMC Cheerleading Competition 2015 yang diprakarsai oleh Federasi Cheerleading Seluruh Indonesia (FCSI) bekerja sama dengan Astec Indonesia dan GMC Electronic. Acara tersebut berlangsung di Gelanggang Olah Raga Bulu Tangkis Senayan, Jl. Asia Afrika, Jakarta, hari Minggu (6/9).
Tampil sebagai juara yakni Elite–nama tim cheerleading dari SMA Bina Nusantara (Binus)– dengan nilai 171, diikuti Jazzys (SMA Negeri 3 Tangerang Selatan) dengan nilai 167 di posisi kedua, kemudian Devils meraih nilai 157,5 di posisi juara ketiga.
Posisi juara harapan 1 diduduki Sixers A (SMA Negeri 6 Jakarta), kemudian Flames (SMA Korpri 1 Bekasi) merebut posisi juara harapan kedua, posisi juara harapan ketiga ditempati Sixers B.
Kompetisi ini diikuti delapan tim antara lain Devils, Flames, Elite, PKC (SMA Negeri 70), Racys (SMA Negeri 1 Jakarta), Sixers A, dan Sixers B. Setiap tim menampilkan gerakan-gerakan akrobatik lebih kurang 15 menit dan formasi yang berbeda-beda.
Para penonton yang ada di dalam gelanggang bulu tangkis sempat keluar, karena pukul 12:00 sampai pukul 14:00 para pebulu tangkis beristirahat melepas lelah karena sejak pukul delapan pagi telah dilangsungkan lebih dari puluhan pertandingan bulu tangkis usia anak-anak.
Dari dalam arena bulu tangkis para penonton beralih ke lapangan parkir Gelanggang Olah Raga Bulu Tangkis Senayan untuk melihat para remaja putri beraksi. Ada yang takjub dan berulang kali bertepuk tangan saat gerakan akrobatik dari para siswi tersebut, namun ada juga yang cemas dan khawatir apabila ada beberapa anggota tim cheerleading tersebut yang salah melakukan gerakan akrobatik.
Tim Cheerleading yang kebetulan beraksi di GMC Cheerleading Competition 2015 berasal dari berbagai SMA di Jabodetabek (Jakarta, Bogor Depok, Tangerang, dan Bekasi).
Perubahan Nama FCSI
Cheerleading atau pemandu sorak yang dahulu berada di bawah kendali Indonesian Cheerleading Community (ICC) kini berubah nama menjadi FCSI (Federasi Cheerleading Seluruh Indonesia) sejak beberapa bulan lalu.
Menurut akun fanpages FCSI Cheerleading Indonesia, perubahan nama tersebut guna lebih menekankan atlet cheerleading kepada aspek profesionalitas dan latihan yang rutin serta berkelanjutan.
Setelah berjalan selama 10 tahun, ICC bertransformasi menjadi sebuah organisasi resmi dengan nama FEDERASI CHEERLEADING...
Posted by FCSI Cheerleading on mardi 9 juin 2015
FCSI rutin menyelenggarakan agenda seperti ICC Cup di awal tahun, (saat masih bernama ICC) kemudian digabung dengan NCC Cup di pertengahan tahun.
FCSI beberapa kali rutin mengirimkan tim terbaik yang dipilih untuk mewakili Indonesia pada CAIOC (Cheerleading Asia International Open Championship).
Ikuti berita kami di Facebook
Editor : Eben E. Siadari
Rusia Jatuhkan Hukuman Penjara kepada Pengacara Alexei Naval...
MOSKOW, SATUHARAPAN.COM-Rusia pada hari Jumat (17/1) menjatuhkan hukuman penjara beberapa tahun kepa...