Loading...
HAM
Penulis: Elvis Sendouw 17:48 WIB | Senin, 31 Maret 2014

Ibadah di Depan Istana Menggalang Dana untuk Satinah

Ibadah di Depan Istana Menggalang Dana untuk Satinah
Pendeta Palti Panjaitan saat memberikan khotbah pada ibadah yang dilakukan di depan istana Presiden. (Foto-foto: Elvis Sendouw)
Ibadah di Depan Istana Menggalang Dana untuk Satinah
Jemaat saat mengikuti ibadah yang dilakukan di depan istana.
Ibadah di Depan Istana Menggalang Dana untuk Satinah
Jemaat saat melakukan paduan suara.
Ibadah di Depan Istana Menggalang Dana untuk Satinah
Jemaat saat memberikan sumbangan untuk Satinah yang akan dihukuman mati.
Ibadah di Depan Istana Menggalang Dana untuk Satinah
Pendeta Palti saat menyerahkan sumbangan untuk Satinah kepada komnas perempuan.

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Jemaat GKI Yasmin Bogor dan HKBP Filadelfia Bekasi untuk yang kesekian kalinya terpaksa menjalankan ibadahnya di seberang Istana Merdeka Jakarta, pada hari ini, Minggu (30/3). Ibadah ini untuk meminta perhatian pemerintah pusat atas ketidakadilan yang dirasakan kedua warga jemaat gereja tersebut.

Kebaktian kali ini disertai dengan mendoakan dan juga menggalang dana untuk Satinah yang divonis pancung di Arab Saudi dan tinggal beberapa hari lagi dieksekusi.

Pendeta Palti Panjaitan yang memimpin ibadah mengatakan agar hukuman yang akan di jalani Satinah segera terselesaikan dan pihak di Arab Saudi bersedia membatalkan hukuman mati itu.

Meskipun kedua gereja di Bogor dan Bekasi itu sah menurut hukum, tetapi hingga sekarang tetap tak dapat dipakai untuk peribadatan masing-masing jemaatnya. 

Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home