ISIS Rayakan Kematian Ratusan Korban Teror Paris
BEIRUT, SATUHARAPAN.COM - Ketika Prancis jatuh dalam duka oleh kematian sedikitnya 120 orang akibat serangan teror di Paris pada Jumat malam (13/11), sebuah komentar di media sosial di dunia Arab justru merayakan pembantaian itu sebagai kemenangan bersejarah.
"Ingatlah tanggal 14 November di Paris," salah satu pendukung ISIS berkicau lewat akun Twitter. "Ini akan tertanam dalam pikiran mereka seperti 11 September bagi orang Amerika," bunyi kicauan itu, sebagaimana dikutip oleh International Business Times.
Saluran media sosial lain yang digunakan oleh para pendukung ISIS memposting foto konvoi ISIS dengan caption, ditulis dalam bahasa Prancis: "Allah membela hamba-hambaNya Hollande," menyebut nama Presiden Prancis, "dan buktinya adalah bahwa Anda bukan tidak berdaya di wajah kekuasaan dan kekuatan tentaranya. Kami akan mempermalukan Anda, oh babi Prancis."
Beberapa jam setelah serangan dimulai, postingan media sosial beredar secara online berisi kesaksian yang diduga dari anggota ISIS yang mengambil bagian dalam kekejaman Paris itu.
International Business Times tidak bisa mengkonfirmasi keasliannya. Tidak ada organisasi yang mengaku bertanggung jawab atas serangan Paris.
Editor : Eben E. Siadari
Seluruh Pengurus PGI Periode 2024-2029 Dilantik dalam Ibadah...
TORAJA, SATUHARAPAN.COM-Majelis Pekerja Harian (MPH), Badan Pengawas (BP), Majelis Pertimbangan (MP)...