Jerman akan Lindungi Warga Yahudi dari Serangan Anti-Semit
Kanselir Jerman Angela Merkel pada Rabu (23/7) menjanjikan dukungan kepada komunitas Yahudi di negaranya saat dia mengecam ejekan dan ancaman anti-Semit dalam demonstrasi pro-Palestina, ujar seorang juru bicara pemerintah.
Juru bicara, Georg Streiter, mengatakan Jerman tidak akan menoleransi agresi terhadap populasi Yahudi yang muncul kembali, setelah para pendemo yang menentang serangan Israel di Gaza di mana slogan-slogan rasis itu dilontarkan.
“Kanselir dan seluruh pemerintah Jerman sangat mengecam komentar anti-Semit yang dilontarkan dalam demonstrasi pro-Palestina dan anti-Israel di Jerman,” kata Streiter kepada wartawan.
“Luapan emosi ini merupakan serangan atas kebebasan dan toleransi serta upaya untuk mengguncang fondasi sistem kebebasan dan demokrasi kami. Kami tidak bisa dan tidak akan membiarkan hal ini.”
Dia mengatakan semua kekerasan terhadap orang atau institusi Yahudi akan dituntut dengan hukuman maksimal.
“Kanselir dan seluruh pemerintahan menyambut baik kemunculan kembali komunitas Yahudi di Jerman dan akan terus mendukung keamanan para warga Yahudi,” ujarnya.
Dia menambahkan pemerintah Jerman menganggap Israel sebagai “teman dan mitra” serta akan bekerja sama dengan “segala kekuatannya” untuk mempertahankan hubungan ini. (AFP)
Rusia Jatuhkan Hukuman Penjara kepada Pengacara Alexei Naval...
MOSKOW, SATUHARAPAN.COM-Rusia pada hari Jumat (17/1) menjatuhkan hukuman penjara beberapa tahun kepa...