Jerman dan Prancis Dukung Dana WHO Lawan COVID-19
JENEWA, SATUHARAPAN.COM-Jerman dan Prancis menyatakan dukungan mereka untuk Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dalam memerangi virus corona pada hari Kamis (25/6). Jerman mengatakan akan menyumbang sekitar setengah miliar Euro dalam pendanaan untuk badan kesehatan PBB itu tahun ini.
Sekjen WHO, Tedros Adhanom Ghebreyesus, mengatakan dalam sebuah konferensi pers di Jenewa, bahwa badan kesehatan itu, yang secara luas dikritik oleh Amerika Serikat, mendapatkan semua dukungan keuangan dan politik yang dibutuhkannya. Namun tidak dijelakan berapa sumbangan dana dari Prancis.
Lebih dari 9,44 juta orang dilaporkan telah terinfeksi oleh virus corona secara global, dan 481.672 telah meninggal, menurut penghitungan Reuters.
Editor : Sabar Subekti
Kremlin: AS Izinkan Ukraina Gunakan Senjata Serang Rusia Mem...
MOSKOW, SATUHARAPAN.COM-Kremlin mengatakan pada hari Senin ( 18/11) bahwa pemerintahan Presiden Amer...