Johny Depp dan Amber Dituduh Langgar Undang Undang Karantina
QUEENSLAND, SATUHARAPAN.COM – Aktor Amerika Serikat Johny Depp dan istrinya, Amber Heard, dituduh melanggar Undang-undang Karantina Australia karena tidak melaporkan kedua anjing peliharaan mereka, Boo dan Pistol, kepada kantor bea cukai ketika tiba di Queensland melalui pesawat pribadi bulan lalu.
Menurut bbc.co.uk pada Kamis (14/5) dengan mengutip Departemen Pertanian dan Peternakan Australia departemen tersebut memberi ultimatum ke Johnny Depp hingga Sabtu (16/5) untuk membawa anjing-anjingnya keluar dari Australia, jika tidak mau kedua anjing itu dibunuh.
Australia memiliki peraturan karantina ketat guna mencegah penyebaran penyakit dan infeksi hewan tanpa sengaja. Menteri Pertanian Australia, Barnaby Joyce, mengatakan hukum berlaku bagi semua. Dia mengatakan Boo dan Pistol "diselundupkan" ke Australia dan baru diketahui ketika dibawa ke salon hewan.
“Depp harus membawa anjing-anjingnya balik ke Kalifornia atau akan kami euthanasia," kata Joyce.
“Dia memiliki waktu sekitar 50 jam untuk membawa mereka keluar. Dia dapat menyewa pesawat yang sama untuk anjing-anjingnya,” dia menambahkan.
Anjing-anjing yang dibawa ke Australia harus dikarantina minimum 10 hari atau bisa lebih lama bila diperkirakan membawa penyakit atau kutu.
Langkah pemerintah Australia tersebut mendapat tentangan karena masyarakat di dunia virtual membuat petisi online untuk menyelamatkan anjing-anjing peliharaan pasangan selebritas itu dan mendapat dukungan dari 1.300 orang.
"Berbaik hatilah Barnaby! Jangan membunuh anjing-anjing lucu," seru petisi tersebut. Baik Johny Depp ataupun Amber Heard belum memberi komentar.
Namun tidak semua mendukung Deep. Ada juga yang menentangnya. “Bila kami memperbolehkan Depp melanggar aturan, mengapa aturan tidak dilanggar semua orang saja sekalian?,” Joyce menanggapi petisi tersebut. “Sudah waktunya bagi Pistol dan Boo untuk kembali ke AS,” kata Joyce.
Depp berada di Australia untuk penggambilan gambar film kelimanya dalam seri Pirates of the Carribean, berjudul Dead Men Tell No Tales.
Kantor berita The Associated Press melaporkan juru bicara Depp, Brett Chant menyatakan bahwa anjing-anjing itu sedang "dalam karantina di rumah," dalam lokasi yang tidak dijelaskan. (bbc.co.uk).
Editor : Eben Ezer Siadari
Stray Kids Posisi Pertama Billboard dengan Enam Lagu
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Grup idola asal Korea Selatan Stray Kids berhasil menjadi artis pertama d...