Kaercher Indonesia Buka Toko Kedua di Sunter
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Setelah membuka Kaercher (Kärcher dalam bahasa Jerman) Store pertama di Bandung bulan lalu, Kaercher Indonesia mengumumkan Grand Opening Kaercher Store keduanya di Indonesia, yakni di Sunter, Jakarta Utara.
Toko kedua perusahaan asal Jerman ini dioperasikan oleh PT Buana Artha Indopratama dari BA Group, yang merupakan Authorized Kaercher Dealer untuk alat-alat kebersihan profesional (untuk keperluan bisnis maupun industri) dan alat-alat domestik (keperluan rumah tangga).
Upacara pembukaan Kaercher Store BA Group yang berlokasi di Ruko Griya Inti Sentosa, Jalan Griya Utama Blok M3 Selatan Kav. 67 – 68 No 1 – 2, Jakarta Utara, dimulai dengan kata sambutan Direktur Utama PT Buana Artha Indopratama, kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Kaercher yaitu CEO untuk Kaercher Asia Tenggara, Klaus Puhmeyer, dan Direktur Utama Kaercher Indonesia, Roland Staehler.
Direktur Utama Kaercher Indonesia, Roland Staehler mengatakan Kaercher Store BA Group di Sunter ini merupakan langkah awal yang penting untuk menangkap peluang bisnis di Jakarta dan pada khususnya para pelanggan di area Jakarta Utara.
Jakarta Utara dinilai merupakan wilayah dengan pertumbuhan dan pembangunannya yang meningkat cepat, sehingga menawarkan peluang besar untuk bisnis teknologi pembersihan.
Kaercher Store BA Group yang berlokasi di area Sunter CBD ini mengklaim tidak hanya merepresentasikan produk-produk merek Kaercher di dalam showroom-nya, tetapi juga melayani bisnis dan juga pusat servis untuk pelanggan-pelanggan Kaercher di Jakarta, baik untuk produk Home & Garden maupun profesional. Para customer dan calon klien tidak hanya bisa melihat produknya secara langsung tetapi juga dapat mencoba produknya melalui demo yang diperagakan oleh ahlinya.
Selama Grand Opening, Kaercher Store BA Group mengadakan promosi potongan harga 10 persen untuk setiap pembelian produk Home & Garden tertentu.
Kaercher pertama kali didirikan oleh Alfred Kärcher di Winnenden, Jerman pada tahun 1935, dengan menyasar segmen peralatan teknologi pembersih. Lebih dari 3000 jenis produk telah terjual di lebih dari 200 negara di dunia. Produknya yang paling populer adalah pembersih bertekanan tinggi, berbagai jenis penghisap debu, pembersih uap, sikat pengering dan penyapu, pembersih karpet, dan pompa air.
Kaercher telah mengeluarkan sejumlah hak paten di industri. Anak perusahaan Kaercher asal Indonesia, PT Karcher pertama kali berdiri pada tahun 2013 dan sudah beroperasi sejak kwartal pertama 2014. Kaercher Center Jakarta berlokasi di Sudirman Park Blok A6-7, Jl. KH Mas Mansyur Kav. 35, Jakarta Pusat, yang juga melayani pembelian produk dan servis. (PR)
Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja
Empat Kue Tradisional Natal dari Berbagai Negara
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Perayaan Natal pastinya selalu dipenuhi dengan makanan-makanan berat untu...