“Kalau Kecewa Sama Jokowi, Jangan Komentar Saja…”
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Nasir Djamil menantang seluruh kader PDI Perjuangan untuk tidak hanya sekedar bicara di media, menyampaikan kekecewaan pada Presiden Joko Widodo yang batal melantik Komjen Polisi Budi Gunawan sebagai Kapolri. Menurut dia, kader partai berlambang moncong putih itu harus berani bersikap, apalagi Jokowi hanya seorang kader dan petugas partai.
“Kalau PDI Perjuangan kecewa, ya buktikanlah, tidak cukup hanya berkomentar saja,” kata Nasir dalam pesan singkat yang diterima satuharapan.com, di Jakarta, Kamis (19/2).
“Apalagi Jokowi hanya seorang kader dan petugas partai, tentu sangat mudah bagi PDI Perjuangan,” wakil rakyat di Komisi III DPR itu menambahkan.
Nasir menilai langkah tersebut sangat tepat, untuk melampiaskan kekecewaan PDI Perjuangan pada Jokowi secara politis.
Sebelumnya, Politisi PDI Perjuangan Trimedya Panjaitan mengaku kecewa mendengar keputusan Presiden Joko Widodo yang batal melantik Komjen Polisi Budi Gunawan sebagai Kapolri, padahal sidang praperadilan sudah memutuskan bahwa penetapan Budi Gunawan sebagai tersangka oleh KPK tidak sah.
"Kami kecewa karena sampai tadi kami harapkan Presiden melantik Budi Gunawan," kata Trimedya Panjaitan di Gedung Kura-Kura, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (18/2).
Sosok yang merupakan Wakil Ketua Komisi III DPR itu mengatakan, fraksi dan DPP PDI Perjuangan akan segera menggelar rapat untuk membahas sikap Presiden Jokowi tersebut. PDI Perjuangan akan menyampaikan sikapnya setelah rapat tersebut.
Kader PDI Perjuangan lainnya, Dwi Ria Latifa juga mengaku kecewa dengan keputusan yang diambil oleh Presiden Jokowi. "PDI Perjuangan pasti kecewa. Tapi satu hal bahwa ketika mengusulkan komjen Budi Gunawan, kemudian langsung disetujui dan mengusulkan nama baru mekanisme perlu dicermati, itu pertanyaan resmi yang perlu ditanyakan nanti (setelah reses)," kata dia.
Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja
Uji Coba Rudal Jarak Jauh Korea Utara Tanda Peningkatan Pote...
SEOUL, SATUHARAPAN.COM-Korea Utara menguji coba rudal balistik antar benua (ICBM) untuk pertama kali...