Loading...
DUNIA
Penulis: Melki Pangaribuan 15:51 WIB | Kamis, 11 Juni 2015

Kasus Ebola Kembali Melonjak di Afrika Barat

Ebola ini sangat menular, sehingga ketika ada wabah, pekerja penting terlindung dengan baik. (Foto: gambar Generic / IFRC )

JENEWA, SATUHARAPAN.COM - Jumlah kasus Ebola kembali meningkat di Guinea dan Sierra Leone selama dua pekan berturut-turut, menurut laporan WHO, Rabu (10/06).

Di Guinea, 16 kasus baru terjadi dalam kurun waktu sepekan hingga 7 Juni, dengan 15 kasus di Sierra Leone.

Pada pekan sebelumnya, 13 kasus baru terjadi di Guinea, meningkat dari sebelumnya sembilan kasus.

Tren serupa terjadi di Sierra Leone, dengan 12 kasus baru pada pekan terakhir Mei dari tiga kasus pada pekan sebelumnya.

Ebola sudah menewaskan 11.158 orang dari total 27.237 kasus, menurut laporan terbaru WHO.

Jumlah petugas kesehatan yang terjangkit virus mematikan tersebut di Sierra Leone, Guinea dan Liberia meningkat menjadi 869 orang, sebanyak 507 di antaranya kehilangan nyawa, sejak wabah Ebola pertama kali muncul Afrika barat pada Desember 2013.

Liberia dinyatakan bebas Ebola pada Mei, namun harapan hal serupa akan terjadi di Sierra Leone dan Guinea menjadi sirna dalam beberapa pekan terakhir akibat penemuan kasus baru.(Ant)

Editor : Eben Ezer Siadari


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home