Kesehatan Sekjen PLO Memburuk karena COVID-19, Dia Rirawat di RS Israel
TEL AVIV, SATUHARAPAN.COM-Kepala negosiator Palestina, Saeb Erekat, dibawa dengan ambulance dari rumahnya di Tepi Barat yang diduduki pada hari Minggu (18/10) ke sebuah rumah sakit di Israel untuk perawatan akibat terinfeksi virus corona yang memburuk, kata Organisasi Pembebasan Palestina (PLO).
Erekat, 65 tahun, telah menerima perawatan medis di rumah sejak mengungkapkan pada 8 Oktober bahwa dia tertular virus corona. Selain perannya sebagai ketua perundingan, Erekat adalah Sekretaris Jenderal PLO.
“Menyusul kontraksi oleh COVID-19, dan karena masalah kesehatan kronis yang dihadapinya di sistem pernapasan, kondisi Dr. Erekat sekarang memerlukan perhatian medis di rumah sakit. Dia saat ini sedang dipindahkan ke rumah sakit di Tel Aviv," kata Departemen Urusan Negosiasi PLO dalam sebuah pernyataan.
Ada kekhawatiran yang meningkat atas kerentanan Erekat karena dia menjalani transplantasi paru-paru di Amerika Serikat pada tahun 2017.
Para saksi mata mengatakan Erekat berada di tandu ketika dia ditempatkan di dalam ambulance Israel di luar rumahnya di Jericho. (Reuters)
Editor : Sabar Subekti
Kremlin: AS Izinkan Ukraina Gunakan Senjata Serang Rusia Mem...
MOSKOW, SATUHARAPAN.COM-Kremlin mengatakan pada hari Senin ( 18/11) bahwa pemerintahan Presiden Amer...