Kunjungan Wisman ke Jakarta Periode April 2015 Alami Penurunan
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Jakarta melalui tiga pintu masuk (Soekarno–Hatta, Tanjung Priok, dan Halim Perdana Kusumah) pada bulan April 2015 mengalami penurunan sebesar 19.87 persen dibandingkan kunjungan wisman bulan Maret 2015.
Seperti tertuang di jakarta.bps.go.id, Senin (1/6) data Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi DKI Jakarta menyebut kunjungan wisman pada April 2015 mencapai 166.819 kunjungan, sedangkan untuk Maret 2015 berjumlah 208.180 kunjungan.
Bila dibandingkan dengan kunjungan wisman pada periode yang sama di 2014, jumlah kunjungan wisman April 2015 menurun sebesar 10,49 persen.
Sepuluh kebangsaan yang menjadi pengunjung terbanyak ke Jakarta untuk April 2015 adalah Malaysia (26.572 kunjungan); Tiongkok (19.338 kunjungan); Singapura (16.123 kunjungan); Jepang (12.897 kunjungan); Saudi Arabia (7.051 kunjungan); Korea Selatan (6.195 kunjungan); Amerika (5.690 kunjungan); India (5.229 kunjungan); Australia (4.864 kunjungan) dan Thailand (4.594 kunjungan).
Tingkat penghunian kamar (TPK) hotel berbintang di Jakarta pada April 2015 mengalami peningkatan TPK sebesar 1,82 poin dibandingkan TPK Maret 2015. Pada April 2015 TPK mencapai 58,64 persen, sementara Maret mencapai 56,82 persen.
Sebaliknya jika dibandingkan dengan TPK bulan April 2014 yang mencapai 59,28 persen, TPK bulan April 2015 lebih rendah 0,64 poin. (jakarta.bps.go.id).
Editor : Eben Ezer Siadari
Bangladesh Minta Interpol Bantu Tangkap Mantan PM Sheikh Has...
DHAKA, SATUHARAPAN.COM-Sebuah pengadilan khusus di Bangladesh pada hari Selasa (12/11) meminta organ...