Liga Arab dan Lembaga Muslim Kecam Serangan Charlie Hebdo
KAIRO, SATUHARAPAN.COM - Liga Arab dan Al-Azhar, yang merupakan pusat pendidikan paling bergengsi Islam Suni, pada Rabu (7/1) mengutuk serangan mematikan terhadap koran satiris Paris.
"Ketua Liga Arab Nabil al-Arabi mengutuk keras serangan teroris terhadap koran Charlie Hebdo di Paris," kata Liga Arab dalam sebuah pernyataan.
Al-Azhar mengecam "serangan kriminal" itu, dengan mengatakan bahwa "Islam mengecam kekerasan dalam bentuk apapun".
Sementara pemimpin redaksi (Pemred) dan kartunis-kartunis media Charlie Hebdo merupakan beberapa dari 12 korban yang meninggal dalam serangan yang dialami koran mingguan penyindir itu oleh pria-pria bersenjata di Paris, demikian diungkapkan sumber peradilan Prancis.
Pemred Charlie Hebdo, Stephane Charbonnier, yang dikenal sebagai Charb, serta kartunis-kartunis yang masing-masing dikenal dengan Cabu, Tignous dan Wolinski terbunuh dalam serangan tersebut.
Majalah mingguan itu dikenal karena berkali-kali memuat karikatur Nabi Muhammad. (AFP)
Serangan Israel di Beirut Menewaskan Juru Bicara Hizbullah, ...
BEIRUT, SATUHARAPAN.COM-Serangan langka Israel di Beirut tengah menewaskan juru bicara utama kelompo...