Loading...
DUNIA
Penulis: Prasasta Widiadi 10:22 WIB | Jumat, 26 Juni 2015

Malaysia Buka Kembali Pendakian Kinabalu pada September

Ilustrasi Gunung Kinabalu. (Foto: wikipedia.org).

KUNDASANG, MALAYSIA, SATUHARAPAN.COM – Pemerintah Malaysia mengizinkan kembali kegiatan pendakian ke Gunung Kinabalu pada awal September ini.

Menurut Menteri Pariwisata, Kebudayaan dan Lingkungan Sabah, Masidi Manjun seperti diberitakan thesundaily.my, Kamis (25/6). Pendakian akan dibuka, namun jumlah pendaki akan dikurangi setengah dari jumlah normal, yaitu dari 192 ke 90 pendaki saja, pada tahap awal pembukaan kembali kegiatan pendakian tersebut.

“Keamanan pendaki menjadi prioritas. Kita tidak ingin mengambil risiko membolehkan pengunjung dalam jumlah seperti biasanya,” kata Manjun. Pada awal Juni 2015, sebuah gempa berkekuatan 6.0 skala richter mengguncang negara bagian Sabah, Malaysia, menurut Survei Geologi Amerika Serikat.

Setelah gempa tersebut Masidi Manjun mengatakan aktivitas pendakian Gunung Kinabalu ditutup selama tiga minggu mulai Jumat (5/6) akibat  gempa bumi itu. Dia menambahkan aktivitas pendakian  dibuka lagi setelah kerja evakuasi selesai dilakukan. Akan tetapi kegiatan hotel,  dan restoran yang terletak di Taman Kinabalu dapat beroperasi seperti biasa.

Negara bagian Sabah terletak di Pulau Kalimantan (Borneo). Menurut US Geological Survey, gempa bumi terjadi pada kedalaman 10 kilometer, dengan pusat gempa terletak pada 19 kilometer (12 mil) dari kota Ranau, dan sekitar 54 kilometer dari ibu kota negara bagian Sabah, Kota Kinabalu.

Gempa bumi besar jarang terjadi di Malaysia, karena wilayah itu terletak di luar Ring of Fire, yang dikenal sebagai sabuk aktivitas seismik yang membentang sekitar cekungan Pasifik.

Masidi mengatakan pekerjaan renovasi dan perbaikan jalan sedang dilakukan dan turut melibatkan ahli teknis.

“Saat ini kami khawatirkan perbaikan akan jalan dalam jangka waktu lama. Bukan itu saja, pekerjaan perbaikan ini juga tunduk pada tidak ada lagi gempa susulan. Tapi, tampaknya gempa susulan masih aktif dan hingga kemarin, sebanyak 91 gempa susulan tercatat,” kata dia.

Dia mengatakan pihak manajemen Taman Sabah juga akan selalu memberikan apa saja informasi terbaru. (thesundaily.my).

Editor : Eben Ezer Siadari


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home