Loading...
INSPIRASI
Penulis: Gabriel Satyoadi 01:00 WIB | Rabu, 30 Maret 2016

Menghargai Proses

Jujur mulai dari hal kecil!
Menyontek (foto: istimewa)

SATUHARAPAN.COM – Siang itu, di sebuah warung, seorang anak yang masih duduk di bangku sekolah dasar bertanya kepada ibunya, ”Kalo aku nyontek, tapi nggak ada yang lihat, dosa nggak,Bu?”

”Ya, tetep dosa dong, Dek,” jawab Sang Ibu sedikit kaget, ”nyontek ’kan sama dengan mencuri. Jadi, Kita nggak boleh nyontek!”

Kalo nilai ujianku jelek, Ibu marah nggak?” lanjut Sang Anak.

Sang ibu terdiam sejenak. Sembari mengambil tisu di atas meja, ia berkata, ”Ya, marah! Marah kalo kamu dapat nilai jelek karena nggak mau belajar.”

Mungkin kita juga sering berada di posisi yang sama dengan anak itu. Mengerjakan sesuatu dengan tuntutan nilai yang membuat kita terbeban, lalu kita berbuat tidak jujur karena tidak menjalani proses yang seharusnya. Namun, mana yang lebih penting: hasil akhir atau kejujuran?

Selalu ada risiko dari apa yang kita buat. Jika kita tidak serius dalam mengerjakan sesuatu, maka sudah pasti hasilnya juga tidak akan memuaskan. Jawaban Sang Ibu tadi sungguh tepat. Dia marah kepada anaknya bukan karena nilai jelek semata, tetapi karena nilai jelek itu terjadi akibat kemalasannya. Sang Anak perlu memahami bahwa yang penting bagi Sang Ibu adalah bahwa anaknya belajar serius dan harus mengerjakannya dengan cara yang benar. Sebab ketika Sang Anak memilih jalan pintas untuk mendapatkan hasil yang memuaskan tanpa proses yang benar, maka akan timbul masalah-masalah baru dari ketidakjujuran itu.

Hasil akhir memang penting. Namun, capailah semuanya itu dengan perjuangan dan proses yang benar. Ketika kita melakukan sesuatu dengan jujur, maka kepercayaan, harga diri, dan kehormatanlah yang akan kita dapatkan dari orang lain. Setidaknya dari diri sendiri. Ketiganya didapat bukan karena pekerjaan, jabatan, ataupun gelar yang dimiliki seseorang, tetapi dari kejujuran itu sendiri.

Oleh karena itu, mari lebih menghargai proses dan bersikaplah jujur mulai dari hal yang kecil. Jadikan kejujuran sebagai prinsip kita!

 

Email: inspirasi@satuharapan.com

Editor : Yoel M Indrasmoro


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home