Pansel OJK Serahkan 107 Nama Calon ke KPK
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Tim Panitia Seleki (Pansel) pimpinan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mendatangi gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, hari Kamis (9/2) menyerahkan nama calon pimpinan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Pansel OJK yang terdiri dari Ketua Pansel Menteri Sri Mulyani bersama dengan anggota Menteri Koordinator Perekonomian, Darmin Nasution, Gubernur Bank Indonesia, Agus Martowardojo tiba bersama sekitar pukul 15.31 WIB dan langsung masuk ke dalam gedung KPK untuk bertemu dengan Ketua KPK, Agus Rahardjo.
“Kita menyampaikan daftar nama calon Dewan Komisioner OJK sebanyak 107 nama yang telah lolos seleksi tahap administrasi. Dari 107 nama yang lolos itu, kita meminta masukan kepada KPK untuk menelusuri rekam jejak atau track record, apakah KPK memiliki catatan,” kata Ketua Pansel, Sri Mulyani saat memberikan keterangan kepada awak media.
Sri Mulyani menambahkan, proses ini akan berlangsung sampai dengan tanggal 24 Februari mendatang. Selain KPK, rencananya kita juga akan mendatangi Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) dalam rangka mengecek integritas para calon Dewan Komisioner OJK tahap pertama ini.
Editor : Eben E. Siadari
AS Laporkan Kasus Flu Burung Parah Pertama pada Manusia
NEW YORK, SATUHARAPAN.COM-Seorang pria di Louisiana, Amerika Serikat, menderita penyakit parah perta...