Paul McCartney Beri Penghormatan kepada Mendiang George Martin
LONDON,SATUHARAPAN.COM - Personel Beatles Paul McCartney pada Rabu (9/3), memberikan penghormatan kepada produser legendaris untuk bandnya George Martin, yang tutup usia pada Selasa (8/3), menyebutnya seorang pria sejati dan ayah kedua.
“Saya sangat sedih mendengar kabar meninggalnya George Martin,” tulis penyanyi sekaligus pencipta lagu itu di situs resminya. Dia adalah pria sejati dan sudah seperti ayah kedua bagi saya, seperti yang diberitakan AFP.
McCartney memberi penghormatan kepada Martin, yang kematiannya, di usia 90 tahun, diumumkan keluarganya pada Rabu (9/3). Martin disebut telah memandu karier The Beatles dengan kemampuan dan selera humor yang bagus, hingga dia bisa menjadi teman sejati bagi saya dan keluarga saya. Jika ada orang yang berkah mendapat gelar personel kelima Beatle itu adalah George,” tulisnya.
Sejak hari pertama dia menyerahkan kontrak rekaman pertama The Beatles hingga saat terakhir saya bertemu dengannya, dia adalah orang paling dermawan, cerdas dan musikal yang saya kenal.
Sir George disampaikan penabuh drum The Beatles, Ringo Starr, melalui jejaring sosial Twitter, Rabu (9/3).
"Tuhan memberkati George Martin, salam hangat untuk Judy dan keluarga, terima kasih atas semua kebaikan dan persahabatanmu, George, kami akan merindukanmu," tulis Ringo Starr di akun Twitternya, diberitakan dalam bbc.com
Sean Ono Lennon, putra John Lennon, juga menulis dalam twitternya, "RIP George Martin. Saya sangat berduka dan tidak bisa banyak berkata apa-apa."
Abbey Roads, populer ke seluruh dunia setelah The Beatles menjadikannya judul album ke-11 mereka, yang dirilis pada 1969.
Sir George bukan sosok asing bagi para penggemar The Beatles. Pria itu telah bekerja sama dengan band asal Kota Liverpool itu selama lima dekade, menghasilkan lebih dari 700 lagu.
Sir George juga pernah memproduseri sejumlah lagu yang dinyanyikan grup band asal Inggris, Gerry and the Pacemakers, dan penyanyi Shirley Bassey.
Hampir semua lagu The Beatles diproduseri oleh Sir George Martin, mulai dari Love Me Do hingga Sgt Pepper's Lonely Hearts Club Band. Kolaborasi terakhir George bersama The Beatles, hadir dalam album Abbey Road, yang dirilis pada 1968.
Editor : Eben E. Siadari
Orang Berlingkar Pinggang Lebih Besar Berisiko Tinggi Kena K...
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Penelitian terbaru World Cancer Research Fund menunjukkan bahwa orang den...