Loading...
INDONESIA
Penulis: Sabar Subekti 16:32 WIB | Jumat, 01 Mei 2015

Polisi Tangkap Pemimpin OPM di Nabire

Sekelompok mahasiswa asal Papua melakukan unjuk rasa menuntut kemerdekaan Papua di Jawa Timur, pada 2 Desember 2013 (Foto: dok. / AFP)

NABIRE, SATUHARAPAN.COM –  Satuan Tugas Gabungan Polres Nabire, hari Kamis (30/4) menangkap Leo Magay Yogi, yang diyakini sebagai salah satu pimpinan OPM (Organisasi Papua Merdeka) dan kelompok bersenjata di Nabire, Papua.

Leo disebut  sebagai Komandan Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPN-PB)/Organisasi Papua Merdeka (OPM). Dari berbagai informasi yang dikumpulkan, Leo dan kelompoknya diduga terlibat dalam bentrokan di Paniai, Papua pada 8 Desember tahun lalu.  Ketika itu, sekitar 200 anak buah Leo menyerang dan membakar kantor Koramil dan Mapolsek Paniai Timur.

Badrodin Haiti yang ketika itu menjabat sebagai Wakil Kapolri mengatakan bahwa bentrokan terjadi antara TNI-Polri dengan masyarakat, kemungkinan ditunggangi oleh kelompok pimpinan Leo Yogi.

Penangkapan Leo Yogi, menurut kantor berita Antara, diwarnai aksi baku tembak. Kapolres Nabire, AKBP Situmeang, mengatakan, saat dihadang mereka mencoba melarikan diri dengan menggunakan kendara mini bus. Terjadi kejar-mengejar dan tembak menembak.

Dia menyebutkan anggotanya berhasil melukai Yogi dan dua anggotanya. Mereka tengah dirawat di RSUD Nabire. Selain, Leo Yogi, dua orang lainnya, Muraya dan Jemmy juga ditangkap, dan disitan  satu pucuk senjata jenis FN.

Leo Yogi dilaporkan terluka akibat tembak di kaki, Bentrokan terjadi ketika mereka dalam perjalanan dari Legari menuju Samabusa.


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home