Restoran Bertema SpongeBob Dibangun di Palestina
YERUSALEM, SATUHARAPAN.COM – Restoran “tempat kerja SpongeBob SquarePants”, Krusty Krab dibangun di Ramallah, Palestina. Mereka sedang mencari koki dan pelayan, The Times of Israel mengabarkan pada Sabtu (29/6).
Di Dunia bawah air di Bikini Bottoms ada burger yang sangat terkenal yaitu Kraby Patties. Burger yang begitu enak ini dimasak oleh SpongeBob SquarePants dalam acara TV kartun produksi Nickelodeon yang sukses besar dengan judul sama dengan nama sang koki. Namun, tampaknya kemasyhuran Kraby Patties bakal dinikmati di atas daratan. Restoran tersebut bakal dibangun di Tepi Barat, Ramallah
Restoran dengan model mirip restoran kartun di dasar laut—dikenal sebagai Krusty Krab saat ini sedang dibangun di kota Palestina, lengkap dengan patung sang bos yang mata duitan, bos SpongeBob, Mr. Krabs sendiri— Captain Eugene H. “Armor Abs” Krabs.
Selain Kraby Patties, restoran yang dimiliki oleh perusahaan makanan cepat saji Palestina, Salta Burger, akan melayani makanan laut dan ikan, serta hidangan lainnya.
Meskipun tanggal pembukaan resmi untuk Krusty Krab belum ditentukan, halaman Facebooknya sudah mengumpulkan lebih dari 2.500 likes. Mereka mengumumkan bahwa pelayan, pembersih, penjaga keamanan dan juru masak semua dipersilakan datang untuk wawancara.
Namun, di halaman Facebook tidak dinyatakan secara eksplisit, restoran mungkin tidak akan mempekerjakan cumi-cumi atau bintang laut atau spons laut—berbeda dengan restoran yang ada di Bikini Bottom.
SpongeBob SquarePants
SpongeBob SquarePants adalah sebuah serial animasi yang paling populer di Nickelodeon. Pada awalnya serial kartun ini ditayangkan pada 1999 di Amerika Serikat dan diciptakan Stephen Hillenburg, seorang animator dan ahli biologi laut, dan diterbitkan oleh perusahaan beliau, United Plankton Pictures Inc. Seri kartun ini ditayangkan di Malaysia melalui saluran Nickelodeon dan TV3, dan juga melalui saluran TV9 yang telah diterjemahkan ke dalam bahasa Melayu.
Di Indonesia serial ini dipopulerkan oleh Lativi (sekarang tvOne), kemudian hak tayang acara-acara yang diproduksi oleh Nickelodeon dibeli oleh Global TV. Kartun ini diciptakan oleh seorang ahli biologi laut dan animator Stephen Hillenburg dan lalu dirilis melalui perusahaannya United Plankton Pictures Inc. Serial ini settingnya berada di Samudra Pasifik di Bikini Bottom. (timesofisrael.com/wikipedia.org)
Korban Pelecehan Desak Vatikan Globalkan Kebijakan Tanpa Tol...
ROMA, SATUHARAPAN.COM-Korban pelecehan seksual oleh pastor Katolik mendesak Vatikan pada hari Senin ...