Seskab dan Pansel Beda Jadwal Serahkan Nama ke Presiden
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Pernyataan terkait jadwal penyerahan delapan nama yang lolos seleksi tahap akhir Panitia Seleksi (Pansel) calon pemimpin Komisi Pemberantasan Koruopsi (KPK) kepada Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, dari Pansel calon pemimpin KPK dan Sekretaris Kabinet berbeda.
Juru bicara Pansel calon pemimpin KPK, Betty Alisjahbana, mengatakan penyerahan delapan nama yang lolos seleksi tahap akhir akan dilakukan pada Rabu (2/9). Namun, Sekretaris Kabinet, Pramono Anung mengatakan penyerahan tersebut akan dilangsungkan besok, Selasa (1/9).
“Besok secara resmi Presiden akan menerima Pansel calon pemimpin KPK,” ucap Pramono, saat ditemui di Kantor Presiden, Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Senin (31/8).
Bahkan politikus Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan itu mengatakan telah menjadwalkan pertemuan Presiden dengan Pansel calon pemimpin KPK. “Diagendakan sekitar pukul 10.00 WIB besok,” kata Pramono.
Namun, saat sejumlah wartawan coba mengonfirmasi dan mempertanyakan pernyataan tersebut, dia hanya mengatakan Pansel calon pemimpin KPK akan menyerahkan hasil seleksi tahap akhir besok. “Sekarang tanggal 1 kan? Pokoknya besok,” ujar Pramono.
Editor : Bayu Probo
Berjaya di Kota Jakarta Pusat, Paduan Suara SDK 1 PENABUR Be...
Jakarta, Satuharapan.com, Gedung Pusat Pelatihan Seni Budaya Muhammad Mashabi Jakarta Pusat menjadi ...