Tes Penerimaan CPNS Tahun Ini Gunakan Sistem Komputerisasi
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - September mendatang, pemerintah berencana akan mengadakan penyeleksian Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) Azwar Abubakar menyatakan, bahwa pelaksanaan seleksi dilakukan secara kombinasi, yaitu dengan sistem Computer Assisted Test (CAT) atau dengan sistem Lembar Jawaban Komputer (LJK).
"Dalam rangka menjamin pelaksanaan seleksi CPNS yang kompetitif, obyektif, transparan dan bebas praktek korupsi, kolusi dan nepotisme (KKN), serta tidak dipungut biaya, Pemerintah bertekad untuk tetap menerapkan sistem (CAT) dalam setiap pelaksanaan seleksi CPNS," kata Azwar Abubakar dalam Surat Edaran yang dikirimkan kepada Pejabat Pembina Kepegawaian Pusat dan Pejabat Pembina Kepegawaian Daerah, tertanggal 29 Juli 2013 lalu.
Menteri PAN-RB juga menyatakan bahwa penyeleksian CPNS tahun 2013 di kementrian/lembaga dan provinsi telah menggunakan sistem CAT. Pada tahun 2014 direncanakan bahwa sistem CAT sudah bisa dilakukan di seluruh wilayah Indonesia.
Di dalam surat tersebut, Menteri PAN-RB Azwar Abubakar melampirkan beberapa sarana yang harus disediakan untuk mendukung perlaksanaan penerimaan CPNS. Sarana yang dimaksud adalah:
- Processor intel Core Duo,
- Memory 2GB,
- HD 250GB,
- DVDRW,
- Keyboard+mouseoptic PS 2,
- Display minimum 1024x768 pixel,
- Network Card 100mbps dan wifi,
- Browser Google Chrome,
- Antivirus update
Selain itu juga, pelaksanaan sistem CAT wajib didukung:
a. Jaringan lokal (local networking) menggunakan hub/switch dan router serta wifi sesuai standar industri yang disesuaikan dengan jumlah client ( min 1/100);
b. Genset/UPS untuk mengantisipasi PT. PLN apabila ada pemadaman listrik;
c. LCD TV untuk monitoring hasil tes berikut kabel data untuk menghubungkan ke komputer;
d. Infocus Projector untuk pemaparan dan pengarahan tes dengan CAT System. (setkab.go.id)
Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja
Polri Musnahkan 88 Kg Sabu dan 40 Pohon Ganja
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Polres Metro Jakarta Barat memusnahkan barang bukti narkoba berupa 88 kil...